Laporan Yusmandin Idris | Bireuen
SERAMBINEWS.COM, BIREUEN – Sebagai respek kegembiraan dalam rangka menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1442 hirjiah, Bupati Bireuen, unsur forkopimda serta aparatur pemerintah, melaksanakan gotong royong massal di masjid Agung Sultan Jeumpa, Rabu (07/04/2021).
Kegiatan tersebut berlangsung serentak di 185 masjid yang tersebar dalam sejumlah kemukiman dan 17 kecamatan Bireuen, melibatkan forkopimcam, pegawai, TNI-Polri, masyarakat, ujar Bupati Bireuen, Dr H Muzakkar A Gani SH MSi disela kegiatan.
“Kegiatan ini sebagai bentuk respek kegembiraan kita menyambut datangnya bulan suci ramadhan dan juga upaya kita dalam melestarikan budaya gotong royong dalam masyarakat di Bireuen,” ujar Bupati, juga hadir Dandim, Kapolres, Sekda, staf ahli, asisten, kepala SKPK dan
pegawai.
Dijelaskan juga, dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan, untuk hari ini semua jajaran Pemkab Bireuen bersama unsur forkopimda membersihkan masjid.
“Saya sudah keluarkan surat edaran, hari ini serentak semua masjid, kita di kabupaten di Masjid Agung Sultan Jeumpa,” jelasnya.
Baca juga: Oknum Dosen PTN Lecehkan Keponakan, Terungkap Usai Korban Curhat di IG, Polisi Lakukan Penyelidikan
Baca juga: Arab Saudi Kembali Cegat Serangan Drone Milisi Houthi, Targetkan Khamis Mushait
Baca juga: Anemia hingga Gondok, Ini 7 Penyakit yang Ditimbulkan Akibat Kekurangan Nutrisi & Cara Mencegahnya
Baca juga: VIDEO – Siti Nuraida, Remaja 16 Tahun Hidup Sendirian di Rumah Reot, Ibu Meninggal, Ayah Nikah Lagi
Secara bersamaan lanjut Bupati, seluruh Camat di Bireuen bersama forkopimcam dan masyarakat juga sedang bergotong royong bersihkan masjid besar dan masjid jamik yang berada di kecamatan dan kemukiman.
“Kita berharap dengan gotong royong ini seluruh masjid menjadi bersih dan juga sekaligus melakukan penyiraman lantai masjid untuk mencegah Covid-19 dan masyarakat nyaman dalam melaksanakan ibadah di bulan puasa,” imbuh Muzakkar.(kbr)