SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH – Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Wahyu Widada, M. Phil, meresmikan secara serentak 100.000 rumah untuk Pegawai Negeri Pada Polri (PNPP) se-Indonesia, di kompleks Perumahan Bhara Daksa Desa Rabue Kecamatan Kuta Baro, Aceh Besar, Jumat (4/6/2021).

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si, mengatakan, Kapolda meresmikan perumahan untuk PNPP itu dengan menandatangani prasasti di kompleks perumahan Bhara Daksa tersebut.

“Penandatangan prasasti oleh Kapolda Aceh bersamaan dengan kegiatan zoom meeting dengan Kapolri di Jakarta yang meresmikan gedung presisi Polres Kota Tangerang dan 100 ribu rumah untuk personel pada Polri, ” kata Kabid Humas, Kombes Pol Winardy.

Zoom meeting dengan Kapolri itu didampingi Wakapolda Aceh Brigjen Pol.Drs.Raden Purwadi, S. H, Irwasda Kombes Pol. Drs. Marzuki Ali Basyah, M. M, Karo SDM Kombes Pol. Dirin, S. I. K., M. H dan sejumlah Developer serta Pejabat terkait lainnya.

Kemudian ikut juga hadir dalam kegiatan itu sejumlah Pejabat Utama Polda Aceh lainnya termasuk Kapolresta Banda Aceh, Kapolres Aceh Besar dan sejumlah personel Polri lainnya, lanjut Kabid Humas.

“Saat Kapolda menandatangi prasasti peresmian perumahan untuk PNPP tersebut turut disaksikan Wakapolda, Irwasda, Sejumlah Pejabat Utama dan personel Polda Aceh termasuk sejumlah Developer dan pejabat yang diundang dalam kegiatan itu, ‘ tutup Kabid Humas.(*)

Artikel sebelumyaTilang ETLE Tahap Dua akan Berlaku Sebentar Lagi
Artikel berikutnyaPolri Luncurkan Lagu “Polri Presisi” Sosialisasikan Program Kapolri
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments